Breaking

Friday, April 13, 2018

Tips & Trik : Kun Anta / Menjadi Diri Sendiri

Assalamu'alaikum W. W.

 
Abdul Hafid Gunawan - Hai Sobat Setia SC Blog yang di Rahmati Allah SWT, kali ini saya akan sharing tentang bagaimana sih cara menjadi Diri Sendiri. Simak ya.

PENGERTIAN
SleepingCodings - Kepribadian  adalah keseluruhan cara seorang individu bereaksi dan berinteraksi dengan individu lain.

LATAR BELAKANG
Karena pentingnya menjadi diri sendiri dan untuk menemukan kepribadian seseorang, saya mencoba membagikan pengalaman saya saat magang di BLC Telkom Klaten ini untuk temen".

PEMBAHASAN
Menjadi Diri Sendiri tidaklah mudah, dibutuhkan komitmen, yang selalu continue di laksanakan agar membentuk sebuah Kepribadian seseorang. Dua poin penting ini yang dapat mengubah hidup sobat setia SC Blog, yaitu :
1. Sadar Diri
2. Menaklukan Dunia

Poin Pertama yaitu Sadar Diri, Kenapa kita harus Sadar Diri ?, di karenakan kita di haruskan mengetahui kemampuan Diri Kita sendiri dan seluruh Kekurangannya, Karena Apa ?, Karena kita perlu merubah diri kita agar hari esok lebih baik dari hari sebelumnya. Dan inilah 5 Poin terpenting dalam membentuk Kesadaran Diri, yaitu :

1. Manajemen Waktu menurut Prioritas yang di maksudkan ialah kita harus bisa mengambil, menjadwalkan setiap kegiatan kita setiap harinya meskipun terdapat jadwal dadakan baru. Kita harus mempunyai Prioritas yang mana yang lebih penting dan mana yang bisa di selesaikan nanti.

2. Identifikasi Pikiran muncul dari Diri Sendiri atau Orang Lain yang dimaksudkan ialah untuk dapat menjadikan diri kita lebih dewasa, kita harus tahu ide / pikiran itu berasal dari siapa. Karena terkadang ada orang lain yang ingin berusaha menguasai pikiran kita.

3. Berpikir Realita, Percaya Diri, Peka terhadap lingkungan, Manajemen diri, Memanfaatkan Kemampuan Diri yang dimaksud ialah kita diharuskan mampu memikirkan orang yang ada di lingkungan kita juga, jangan berfokus kepada diri sendiri, dan memanfaatkan Kemampuan jika di lingkungan tsb bisa di manfaatkan.

4. Bersiap memegang Tinta dan Lembaran Kertas Baru yang dimaksud ialah kita harus selalu siap untuk di berikan hidup 1 hari lagi, karena hidup di dunia ini hanya berlangsung selama 3 hari yaitu hari kemarin, saat ini dan hari esok, maka dari itu kita perlu motivasi diri, karena 1 hari yang baru merupakan 1 hari untuk menjadi lebih baik dari 1 hari yang kemarin, dan terus membaik. Quotes dari sebuah Novel yang pernah A Hafid G baca berjudul Cinta dalam Keheningan mengajarkan saya akan artinya hidup, dan kata" yang masih saya ingat yaitu "Saat inilah yang kita miliki karena kemarin bukan milik kita lagi, dan hari esok belum tentu kita jumpai" penulis Zaira Zettira ZR.

5. Menyadari bahwa Dunia milik kita yang dimaksud ialah peran kita di dunia ini harus kita jalani sesuai kemampuan kita dan bersikap lebih baik dari hari kemarin, karena kita hidup di dunia ini untuk memberikan warna kepada kehidupan seseorang dan beribadah di jalan Allah.

KESIMPULAN
Menjadi Diri Sendiri dan mencarinya merupakan keharusan untuk semua orang karena dari situlah kita dapat Menaklukan Dunia.

REFERENSI
- https://id.wikipedia.org/wiki/Kepribadian
- Mbah Suro Dhemit

No comments:

Post a Comment